Satgas TMMD Ke-119 Kodim 0602/Serang Tanamkan Wawasan Kebangsaan Bagi Generasi Muda Santri

    Satgas TMMD Ke-119 Kodim 0602/Serang Tanamkan Wawasan Kebangsaan Bagi Generasi Muda Santri

    Serang - Satuan Penugasan (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 119 Kodim 0602/Serang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Serang, melaksanakan pembinaan terhadap generasi muda yaitu para santri dan santriwati, melalui pemberian materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) tentang nilai-nilai Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika, bertempat di Aula Pondok Pesantren Modern Shohibul Muslimin, Kecamatan Tunjung Teja Kabupaten Serang Provinsi Banten, Kamis (22/02/2024).


    Komandan Satuan Penugasan (Dansatgas) TMMD Ke-119 Letnan Kolonel (Letkol) Inf Mulyo Junaidi, S.E., M.Tr (Han), melalui Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) Kapten Inf Irwan Agustia menyampaikan bahwa, program Wawasan Kebangsaan merupakan salah satu sasaran Non Fisik TMMD Ke 119 Kodim 0602/Serang. 


    " Sehingga akan dapat mewujudkan generasi muda yang selalu siap menghadapi tantangan dimasa depan, khususnya ditengah kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dimana Wawasan Kebangsaan, sudah dilaksanakan pada Rabu 21 Februari 2024. 


    Lanjut Kapten Inf Irwan Agustia, melalui pembekalan materi Wawasan Kebangsaan yang telah diberikan, kiranya akan dapat menjadi benteng para generasi muda, agar tidak mudah terpengaruh terhadap hal-hal negatif. Dengan demikian akan dapat meningkat semangat belajar menuntut ilmu pendidikan, karena masa depan bangsa ini, berada ditangan mereka. 


    " Salah satu  kunci utama pembangunan nasional, adalah dunia pendidikan. Karena itu, saat ini kami sedang membuka kunci tersebut. Dimana program pemberian materi Wawasan Kebangsaan, bukan hanya dilakukan pada saat TMMD saja, tetapi terus dilaksanakan oleh satuan jajaran Kodim 0602/Serang, secara berkelanjutan, " tukasnya.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0602/Serang Berikan Bantuan Sosial...

    Artikel Berikutnya

    Satgas TMMD Ke-119 Kodim 0602/Serang Mulai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami